Aktif Inovatif - Sebenarnya sangat banyak sekali cara - cara untuk mendapatkan uang dari internet, mulai dari jasa periklanan, penjualan online, trading dan lain sebagainya. Disamping banyaknya minat dan antusias orang - orang diseluruh dunia dalam hal penggunaan internet sebagai aktifitas untuk mengisi keseharian mereka, tidak sedikit pula yang menggunakan sarana internet untuk menambah pendapatan bahkan menjadikan internet sebagai sarana mata pencaharian mereka. Berawal dari hobi mereka bisa mendapatkan uang dengan jumblah yang lumayan bahkan banyak. Kan enak tuh kalau hobi jika kita menjalankannya akan terasa mudah dan menyenangkan, apalagi dapat penghasilan dari hobi tersebut.
Kali ini saya akan memaparkan beberapa tips serta cara untuk menambah penghasilan atau bahkan sebagai sarana untuk mendapatkan pendapatan melalui internet tanpa modal. Bisa dibilang juga bahkan orang - orang yang rela menghabiskan waktunya hanya untuk berselancar di dunia maya ini yang berawal dari hobi bisa menghasilkan uang dari internet. Berikut 4 cara yang terbukti menghasilkan uang dari internet dan yang saya lakukan sampai saat ini untuk menambah penghasilan saya sebagai pengguna aktif internet.
1. Blogging
Blog seperti blogger dan wordpress adalah contoh dari sekian banyak website yang menyediakan jasa untuk membuat artikel ini. Dari sekian banyak website untuk blogging tersebutlah yang paling banyak diminati dan digunakan orang - orang yang hobi membuat artikel sebagai sarana menyebarkan artikel mereka ke internet. Kemudian dari hobi blogging tersebutlah mereka juga meraup pendapatan mereka yang bisa dibilang lumayan besar. Pertanyaannya disini adalah bagaimana mereka bisa mendapatkan pendapatan hanya dari menulis artikel di blog? Para blogger tersebut mendapatkan uang dari iklan yang tampil di setiap artikel yang mereka buat di blog.
Kemudian bagaimana pula mereka bisa mendapatkan iklan tersebut? Mereka mendapatkan iklan tersebut dari website - website penyedia jasa periklanan di internet. Kita ambil satu contoh website yang menyediakan jasa iklan tersebut seperti perusahaan raksasa internet yaitu Google. Disamping banyaknya produk - produk dari google salah satunya adalah Google Adsense. Google bekerjasama dengan para pelaku blogger untuk memberikan uang dengan catatan para pemilik blog tersebut sudah mengaitkan blognya ke google adsense agar bisa menampilkan iklan.
Selanjutnya dari para pembaca blog tersebutlah tiap iklan yang di tampilkan dan di klik dari blog tersebut para pemilik blog mendapatkan komisi atau uang sebagai imbalan dari periklanan tersebut. Para pengguna internet biasa menyebutnya Pay Per Click yaitu program yang akan membayar anda jika ada iklan dari blog yang anda miliki di klik oleh pengunjung blog anda.
2. Membuat VideoBlog atau PhotoBlog
Hampir serupa dengan blogging, tapi lebih pada membuat konten yang bukan tertulis, melainkan hanya berupa video atau gambar saja. Di luar negeri, blog-blog yang berbasis video atau gambar juga cukup memberikan peluang meraup penghasilan online, baik melalui iklan maupun penjualan di video tersebut.
Salah satu jasa penyedia konten untuk menyebarkan video yang anda buat adalah lagi lagi dari perusahaan raksasa internet yaitu Google. Salah satu produk dari google yaitu youtube. YouTube adalah sebuah situs web berbagi video yang dibuat oleh tiga mantan karyawan PayPal pada Februari 2005. Situs ini memungkinkan pengguna mengunggah, menonton, dan berbagi video. Pengguna tak terdaftar dapat menonton video, sementara pengguna terdaftar dapat mengunggah video dalam jumlah tak terbatas.
Dari sekian banyak pengguna internet tak sedikit juga para penghobi video creator menyalurkan hobinya untuk membagikan video - video yang mereka buat ke youtube. Lagi - Lagi berawal dari hobi merekalah para video creator ini mendapatkan penghasilan mereka di internet.
3. Membuat Toko Online
Jika anda memiliki produk tertentu dan bermaksud menjualnya secara online, anda bisa membuat toko online. Membuat toko online pada dasarnya tidak mengharuskan anda punya produk sendiri. Anda juga bisa menjualkan produk milik orang lain secara langsung maupun tidak langsung. Jadi sebuah toko online bisa menjadi sumber penghasilan bagi anda meskipun anda tidak punya produk sama sekali, hanya mengandalkan produk orang lain.
Salah satu toko online yang menyediakan jasa untuk menjualkan produk atau barang dagangan orang lain atau biasa disebut sebagai agen adalah Bukalapak. Salah satu website toko online ini menyediakan para pengguna internet untuk menjualkan produk dagangan orang lain yang ada di bukalapak tersebut untuk di jual kembali leh para agen tersebut. Dari barang - barang yang telah terjual melalui agen inilah, mereka akan mendapatkan komisi dari tiap barang yang telah mereka jual.
4. Bermain Game
Lah, kok bisa hanya main game bisa dapat uang bukannya main game itu bisa ngabiskan uang? Benar, bermain game merupakan suatu aktifitas yang paling menyenangkan saat ini sebagai sarana hiburan atau sekedar menghabiskan waktu santai. Tapi kenyataannya saat ini game sudah menjadi pekerjaan yang selalu dilakukan leh banyak para penghobinya. Bisa dikatakan para pemain game sudah ''Kecanduan" main game.
Eits, tapi jangan panik dulu, saat ini hobi dari main game tersebut ternyata juga bisa menghasilkan uang. Mulai dari Game offline maupun online, tapi biasanya sih pendapatan terbesar dari Game Online. Berikut beberapa caranya.
- Menjual Game Money atau Credit Points
Apa pun game online yang anda mainkan selalu saja ada jalan untuk menjual game money yang anda dapatkan menjadi uang sungguhan. Game money itu bisa saja berupa credit points untuk game tertentu, chips pada permainan online poker/casino dan sebagainya.
Saat ini, chips poker sangat populer menghasilkan uang secara nyata. Banyak yang menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar monitor online poker hanya untuk berburu chip poker dan menjualnya ke online gamers lainnya. Ini adalah cara termudah menghasilkan uang dari bermain online game, tanpa harus meninggalkan game anda!
- Mengikuti Turnamen atau Perlombaan Online Game
Jika anda memiliki keahlian yang memadai untuk game tertentu di internet, maka peluang anda menjadi peserta online tournament bisa terbuka lebar. Jika anda menang dalam pertandingan online game tersebut, maka anda bisa mendapatkan sejumlah hadiah dalam bentuk yang dapat diuangkan secara tunai. Anda tertarik?
Membuka Toko Online Aksesori Game
Game-game tertentu yang memiliki penggemar yang banyak memiliki daya tarik bisnis yang tidak kecil. Online poker misalnya. Anda dapat saja membuat toko online atau apapun bentuknya untuk menjual aksesori yang berbau game poker kepada online gamers lainnya, baik berupa baju kaos, topi, pin atau pernak-pernik lainnya. Ini bisa menghasilkan uang juga lho!
- Menjadi Pengamat Game (Game Reviewer)
Anda bisa juga menjadi pengamat game online (hampir mirip dengan pengamat sepakbola) dan mempublikasikan hasil analisis dan review anda atas game-game tertentu melalui sebuah blog atau situs khusus dibuat untuk itu.
Di internet, orang-orang biasanya mencari informasi tentang baik buruknya sebuah online game sebelum mencobanya. Nah, jika anda memiliki situs review online game dan ternyata itu menjadi populer, maka anda bisa menghasilkan uang dari situs tersebut. Apakah anda bisa menyediakannya?
- Menjual Akun Game
Tidak sedikir gamers yang berhasil mendapatkan penghasilan dari game yang dia geluti. Caranya adalah dengan menjual akun gamenya kepada orang lain yang tertarik. Salah satu game pada aplikasi Android yang cukup populer saat ini adalah Clash of Clans (COC).
Nah, kenyataannya banyak gamers yang mencari akun COC level tinggi dan bersedia membayarnya dengan uang sejumlah tertentu. Jika Anda gamers dan pemain COC handal dengan beberapa akun yang sudah level tinggi, Anda bisa langsung menjualnya ke orang lain baik melalui Facebook ataupun media sosial lainnya.
Masih sangat banyak sekali cara - cara untuk mendapatkan uang dari internet nyaris tanpa modal. Saat ini saya masih menekuni empat cara - cara diatas sebagai tambahan penghasilan saya dan terbukti menghasilkan uang.