Karna jumlah penonton yang dari hari ke hari kian meningkat, maka dari itu peluang untuk dapat penghasilan yang menjanjikan ada di youtube. Oke langsung saja di baca dan di ikuti step by step cara - cara yang saya bagikan ini.
1. Jumlah Video
Para pengguna youtube sering kali meremehkan hal yang satu ini sebab jika kita telah upload video di youtube walau sedikit itu sudah cukup. Ternyata hal tersebut salah besar, sebab pengunjung channel youtube kita akan melihat seberapa aktif anda meng-upload video. Jika anda rajin upload video ke channel anda minimal sekali sehari itu akan membantu channel anda untuk mendapatkan subscriber. Alhasil setiap video yang anda upload akan sering dilihat subsciber anda dan orang lain yang belum subscribe channel anda.
Kita bandingkan pada daftar 10 Youtubers berpenghasilan terbesar di Indonesia, bisa kita lihat nyaris tidak ada yang memiliki jumlah video dibawah 100. Bahkan ada yang mendekati 500 video dalam akunnya. Mereka semua adalah Youtuber yang konsisten dengan channelnya.
2. Subscriber
Seperti yang saya katakan diatas, subscriber atau pengunjung yang telah berlangganan ke channel youtube kita memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan viewers atau penonton.
Channel dengan subscribers dibawah 100.000 tentu akan berbeda penghasilannya dibanding dengan yang diatas 100.000. Perbedaan ini bisa anda lihat dari perlakuan Youtube itu sendiri.
Mitra Youtube yang sudah memiliki subscribers diatas 100.000 akan diberikan penghargaan berupa Silver Play Button Award. Di Indonesia jumlah channel yang meraih Silver Play Button Award baru 106 orang dan diprediksi akan semakin bertambah.
Sedangkan channel dengan jumlah subscribe diatas 1 juta akan diberikan Gold Play Button Award. Di Indonesia sendiri baru 4 channel yang bisa meraih gelar ini, salah satunya adalah aktor multitalenta Indonesia yaitu Raditya Dika, dengan total subscribe diatas 2 juta orang.
Jumlah pelanggan tetap akan memberi keuntungan tersendiri bagi pemilik Channel. Dimana, setiap kali anda meng-upload video, penonton tetapnya sudah ada. Mereka akan diberitahukan melalui email, bahwa channel bersangkutan telah mengupload video baru.
Cara alami meningkatkan subscribe dengan membuat video yang menarik dan diupload secara berkala lebih baik upload video satu kali sehari. Jangan pernah anda meng-upload semuanya secara bersamaan dihari yang sama. Cara lainnya dengan melakukan video walking (mirip blog walking) ke channel lain, berkenalan dan saling subscribe.
3. Viewers
Kunci utama penghasilan dari Youtube adalah viewers. Semakin banyak viewers, maka jumlah iklan yang muncul juga akan semakin sering. Artinya kemungkinan mendapatkan revenue semakin besar. Jadi tugas utama kita sebagai pemilik channel youtube, bagaimana membuat jumlah penonton di channel kita semakin banyak.
Sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan oleh para pemilik Channel Youtube, Salah satunya menciptakan video yang unik dan baru. Namun tidak sedikit pula yang membuat kontroversi. Tapi kalau boleh saya sarankan, lebih baik memilik jalan aman ketimbang jalan perang. Hasilnya juga akan lebih bermakna. Banyak cara membuat video kita jadi populer secara aman. Salah satunya dengan mempelajari SEO Youtube dengan pemilihan kata kunci dan tag yang tepat.
Promosi video di sosial media juga sangat ampuh meningkatkan viewers. Meskipun hal ini mengurangi nilai RPM, namun untuk membangun popularitas akan sangat baik. Rata-rata Youtubers, awalnya membangun brand image di sosial media, lalu secara alami penonton yang akan mencarinya di Youtube.
4. Like & Dislike
Mungkin banyak yang tidak memperdulikan hal yang satu ini. Namun, perlu anda ketahui bahwa peranannya sangat besar untuk menentukan berapa harga iklan yang akan ditempatkan di video anda. Semakin banyak like yang diberikan orang, maka semakin tinggi harga iklannya, sebaliknya jika lebih banyak dislike maka harga iklannya rendah.
Tidak heran kalau hampir sebagian besar Youtubers meminta like dan share diakhir videonya. Itu akan mempengaruhi youtube menilaian pengiklan dan membuat nilai lelangnya semakin tinggi.
Video dengan dislike yang lebih banyak merupakan penilaian buruk. Iklan tentu saja tetap muncul divideo tersebut, namun nilai kliknya tidak sebesar yang diharapkan. Oleh karena itu sebelum anda meng-upload video, tanyakan dulu dalam diri dan orang terdekat disekitar anda, apakah video tersebut memberi manfaat atau tidak, disukai atau tidak.
5. Komentar
Kolom komentar pada Youtube juga mempunya posisi yang sangat penting. Video dengan komentar yang banyak dengan video tanpa komentar, hasilnya pasti berbeda. Terlepas dari positif atau negatif komentar yang diutarakan orang, hal itu tetap membuat penghasilannya tinggi.
Hal ini berdasar pada hukum Google Adsense yang menyatakan, bahwa komentar dalam satu postingan (video) akan menambah penilaian positif. Apalagi kolom komentar di Youtube terintegrasi dengan akun Google+. Sehingga setiap satu komentar akan menambah poin secara SEO.
Video dengan banyak komentar juga akan dinobatkan sebagai video populer. Kemungkinan masuk daftar trending topik juga besar, apalagi muncul di halaman pertama hasil pencarian Youtube. Pemilik Channel Youtube yang berinteraksi langsung dengan para pengunjungnya di kolom komentar juga akan memberikan nilai plus.